Hallo Girls !
Wanita yang sudah cukup beranjak dewasa pasti sudah ada yang suka dan kenalan dengan make up, even ada juga segelintir yang belum mau dan belum suka dengan make up. It's ok but for me make up is fun !, banyak sekali produk-produk make up yang perlu di ketahui dan yang perlu di miliki untuk kebutuhan sehari-hari atau pun special occasion.
Jika kamu-kamu baru mau kenalan dengan make up dan bingung apa saja sih yang harus di miliki terlebih dahulu dan apa fungsi nya?, menurut saya produk make up pertama yang harus di miliki adalah base atau alas bedak. base make up ini bukan primer lho ya !, maksud saya base make up a.k.a alas bedak disini adalah fondasi untuk keseluruhan wajah dengan coverage yang sheer, medium dan full sesuai dengan kebutuhan. Base make up ini yang paling banyak di kenal adalah foundation, karena foundation memang coverage nya bisa di sesuai kan dengan kebutuhan dan shade nya banyak sesuai warna kulit kita.
Namun tahukah kamu? beberapa tahun ini ada beberapa macam base make up yang fungsi nya hampir sama dengan foundation, Penasaran gak sih beda nya apa? Yuk simak ulasan nya !
1. Foundation
fashiondorable.com
Foundation adalah base make up yang paling populer, Foundation berfungsi untuk meratakan warna kulit dan memberi coverage dari sheer to full. Foundation dapat membuat wajah mu terlihat halus, flawless dan cerah selain itu juga foundation dapat menutupi noda-noda bekas jerawat atau flek-flek lainnya walaupun memang menutup kekurangan wajah itu ada concealer tapi jika noda-noda di wajah mu tipis di cover foundation pun cukup. Biasa nya brand kecantikan western terkenal dengan foundationnya setelah lipstik yang memang biasanya lebih famous, foundation juga tekstur nya bermacam-macam seperti: Liquid, cream, mouse dan stik. Tidak semua jenis kulit bisa memakai segala tekstur foundation, contoh nya untuk kulit berminyak yang cocok menggunakan foundation tekstur liquid agar tidak menyumbat pori yang menyebabkan jerawat. Shade yang tersedia juga beragam warna nya tergantung skin tone mu.
Foundation bisa di gunakan untuk aktifitas sehari-hari atau untuk special occasion, Foundation untuk sehari-hari cukup coverage sheer to medium dan untuk special occasion kamu bisa menggunakan foundation dengan coverage full.
2. Alphabet Cream
healthfitnessmag.com
Tentu nya kalian familiar dengan AA,BB,CC,DD, EE cream? ya ! Alphabet cream ini memang sedang hype beberapa tahun ini. Apalagi dengan hadir nya make up tren Korea yang marketing nya gembar-gembor campaign BB dan CC cream yang katanya bisa membuat kulit flawless dan komposisi nya mengandung bahan-bahan yang baik untuk kulit. Alphabet cream adalah base make up yang mengandung banyak skincare untuk menutrisi kulit, Alphabet cream lebih cocok untuk di pakai sehari-hari karena tekstur nya ringan dan coverage nya cenderung sheer to medium. Alphabet cream seperti BB dan CC cream shade nya tidak sebanyak foundation, bahkan ada beberapa brand yang punya 1 atay 2 shade bb atau cc cream saja. Jika foundation ada beberapa pilihan untuk sesuai jenis kulit, beda lagi dengan alphabet cream yang rata-rata mengclaim cocok untuk semua jenis kulit walaupun memang ada beberapa brand yang mengeluarkan sesuai jenis kulit untut tampilan matte dan glowy finish.
3. Two way cake / CC cake
Untuk kamu yang suka tampilan sheer dan gak mau ribet apply foundation atau alphabet cream dan butuh cuma sekedar touch up, mungkin two way cake atau cc cake adalah jawaban yang tepat. Two way cake/cc cake adalah foundation ringan yang dikemas seperti bedak padat, sehingga kamu mudah untuk aplikasi nya cukup tap-tap dan selesai !. Two way cake/cc cake cocok untuk kamu yang tidak mempunyai kulit berminyak, karena untuk kulit berminyak ini dapat menyumbat pori kecuali jika brand nya claim non-comedogenic dan tidak mengandung mineral oil ya.
4. BB Cushion
laneige.co.id
BB Cushion adalah bb yang terdapat bentuk bantalan, untuk mengaplikasikan nya sangat mudah. Cukup tap dengan puff maka bb nya keluar melalui pori-pori cushion dan tinggal aplikasikan dengan merata ke wajah, BB Cushion merupakan inovasi terbaru cara mengaplikasikan bb cream dengan mudah dan tidak membutuhkan kuas atau sponge untuk memakainy. BB cushion juga biasanya sudah mengandung SPF, Pore control, sweatproof dll. BB Cushion dikemas seperti bedak compact namun lebih tebal karena di dalam nya terdapat cushion dan tempat puff, BB cushion juga terdapat beberapa shade dan bisa di sesuai dengan jenis kulit ingin matte atau glowy finish. BB cushion bekerja dan berfungsi layak nya bb cream yang bisa mengcover dari sheer ke medium, namun dikemas lebih inovatif,menarik dan mudah dibawa.
Jadi bagaimana girls? Apakah kalian masih bingung untuk memilih base make up/alas bedak?
In my opinion, foundation adalah base make up yang harus di miliki karena pasti akan di butuhkan untuk special ocsasion dan bb cream/bb cushion jika ingin tampil flawless dan natural untuk sehari-hari. Pastikan sebelum membeli produk base make up/alas bedak kalian tahu jenis kulit dan warna kulit masing-masing ya !.
Thank you for reading
XOXO
Reiny
Posting Komentar
Hallo...Thank you for visiting my Blog. Yuk tinggalin komen hore nya disini, biar kita makin akrab. Jangan pakai link hidup atau iklan ya!