SOCIAL MEDIA

Minggu, 09 November 2014

[Review] Heavenly Blush Yogurt Drinks


Hallo Guys !
Di post kali ini saya membuat review minuman yg jelas sudah terkenal enak rasanya juga sehat untuk kebutuhan tubuh kita, pasti kalian semua sudah familiar dengan Heavenly Blush Yogurt drink kan?, jadi di Event UROCKS! UFM  BOW by Billy Tjong with Heavenly Blush and WRP Jakarta Fashion Week 1 november 2014 lalu, kami para bloggers di beri Goodie Bag yang salah satu isi nya adalah 1 pouch cute dari Heavenly Blush Yogurt Drink. Tentu saja isi nya adalah 3 varian rasa Heavenly Blush Yogurt :D yg bakal bikin kalian ketagihan dan juga menyehatkan untuk tubuh kita karena dapat membantu memperlancar proses pencernaan.

Apasih Heavenly Blush Yogurt?

Deskripsi :
 Heavenly Blush Yogurt drink, alternative untuk mendapat kenikmatan yogurt. Minuman Yogurt tinggi kalsium, rendah lemak, lebih rendah gula, dan  mengandung serat pangan larut (inulin) yang dapat membantu memelihara fungsi saluran cerna ini di kemas secara aseptic.
Nikmati bersama keluarga anda. Konsumsi produk ini sertailah dengan konsumsi pangan rendah lemak, rendah lemak jenuh, rendah kolesterol dan pola hidup sehat.

BOW by Billy Tjong Terinspirasi dari 3 Variant rasa heavenly blush, Untuk wanita urban yg aktif dan dinamis.











Can you see those awesome designs in the pictures above? Semua baju yg dikenakan para model pada runway tersebut adalah karya Billy Tjong yg terinspirasi dari 3 variant minuman heavenly blush, those designs so elegant, isn’t it?. Warna dasar putih bersih dan di beri corak berwarna pink terinspirasi dari rasa strawberry, kuning  dari peach dan ungu dari black currant. Model-model baju nya  berbentuk macam-macam dress, crop top dan macam-macam model skirt yang dimana sangat cocok untuk formal atau non-formal untuk wanita aktif, dinamis dan sehat.


Mengapa Wanita Aktif Harus minum Yogurt yang high calcium?
      Sebagai wanita aktif yang selalu mempunyai segudang  gagasan,ide-ide dan kegiatan yg super sibuk penting banget menjaga kesehatan fisik yang kuat agar tidak mudah terserang penyakit. Salah satu cara agar tubuh tetap sehat dan lancar beraktifitas tentu nya wanita aktif ini harus di seimbangi dengan olahraga dan menjaga pola makan yg baik. Yogurt adalah salah satu minuman sehat yg memiliki kalsium tinggi dan di butuhkan sekali bagi wanita aktif dan dinamis, karena dengan kalsium tinggi dan serat yg cukup akan membuat pencernaan lancar dan tubuh terasa sehat. Yogurt termasuk jenis minuman yang memiliki Kalsium tinggi.

5 Kegunaan utama kalsium bagi tubuh:

-Kalsium adalah pembakar lemak, studi telah membuktikan bahwa kalsium memainkan peran penting dalam pengaturan berat badan dan terutama pada metabolisme lemak (dalam proses lipolysis, oksidasi lemak, lipogenesis, pengeluaran energy dan penekan nafsu makan) dan dengan demikian  merupakan suplemen yang berguna bagi mereka  yang mencari solusi untuk menurunkan berat badan dan kadar lemak tubuh.
-Mengatasi nyeri haid. khusus untuk wanita,mengkonsumsi kalsium ketika haid adalah cara ampuh untuk mengatasi nyeri di bagian perut.
-Mencegah tulang keropos.pengeroposan massa tulang umumnya terjadi seiring bertambahnya usia. Mencegah tulang keropos adalah salah satu dari 5 manfaat utama kalsium bagi tubuh.
-Menyehatkan pembuluh darah.
-Menurunkan resiko kanker. Antioksidan disebut senyawa yang ampuh menurunkan risiko kanker. Namun ternyata kalsium juga berperan dalam melawan kanker usus besar, ovarium, dan payudara.

   Nah setelah kalian mengetahui manfaat Kalsium bagi tubuh, maka mulailah mengkonsumsi Makanan/minuman yang berkalsium tinggi salah satu nya Heavenly Blush Yogurt drinks yang sangat cocok untuk para wanita aktif dalam memenuhi kebutuhan tubuh nya. Tapi ada hal yang perlu di ingat bahwa tidak semua orang menyukai plain yogurt, Heavenly Blush yogurt drink hadir dengan 3 varian rasa buah-buahan yg membuat kita tidak merasa terpaksa mengkonsumsi makanan/minuman sehat  yg biasa nya terasa kurang menggugah selera.

Nah berikut ini Heavenly Blush yang akan saya review adalah 3 varian rasa yaitu: Rasa Strawberry, Black Currant dan Peach.








  1. Heavenly Blush Strawberry

Pertama kali saya kenalan sama heavenly blush ya sama rasa strawberry ini, karena minuman favorite saya biasanya yg rasa strawberry. Packaging Heavenly Blush yogurt drink variant strawberry ini simple dengan warna dasar putih dan gambar strawberry yg eye catchy juga ada tulisan jepang yg berarti “strawberry” kah?. Kebetulan nih Heavenly Blush Strawberry ini minuman favorite saya karena selain sehat rasa nya pun bikin ketagihan ingin minum terus deh Rasa Yogurt dan kombinasi strawberry nya pas banget gak terlalu asam dan gak manis banget juga di tambah aroma strawberry nya yg terasa dan aroma yogurt nya tidak membuat enek. Heavenly Blush Yogurt drinks varian strawberry ini mengandung high calcium, low fat, prebiotic dan less sugar. Buat kalian para pecinta strawberry pasti suka banget sama variant ini dan tidak usah khawatir minum yogurt bakal tambah gendut J karena ini low fat juga less sugar, yang ada malah membuat pencernaan lebih lancar dan perut terasa lebih enteng.


  1. Heavenly Blush Black Currant

 

Variant yang kedua ini packagingnya sama hanya saja berbeda sesuai dengan rasa yogurt drink itu sendiri. Saya baru pertama kali mencoba Rasa Black currant, karena biasanya saya selalu beli yg rasa strawberry dan susah bagi saya untuk move on ke rasa yg lain kalau sudah suka ke minuman 1 rasa tapi ternyata saya salah! Rasa Black Currant ini menjadi favorite saya setelah strawberry.  Black Currant nya sangat terasa tepat sekali dikombinasi kan dengan yogurt yg asam, membuat tenggorokan terasa segar apalagi kalau di sajikan dingin ! little heaven J.  Heavenly Blush yogurt drink rasa black currant juga mengandung hi-calcium, low fat, less sugar dan source of fiber. Selain rasa nya yg mebuat beda dengan strawberry adalah dengan ada nya kandungan source of fiber di rasa black currant ini.

  1. Heavenly Blush Peach

Rasa Peach? Honestly saya bukan fans minuman rasa buah peach, karena menurut saya rasanya aneh dan rada pahit. Tapi pengecualian deh buat Yogurt drink rasa peach dari heavenly blush ini bikin saya nagih dan suka, Applause buat heavenly blush yogurt yang sangat pintar bisa mengkombinasikan yogurt dan buah peach dengan tepat. Kandungan yg terdapat pada rasa peach sama dengan yg terdapat pada black currant.


Conclusion: Saya suka semua 3 variant Heavenly Blush Yogurt drink, selain menyehatkan rasanya pun enak. Heavenly Blush cocok untuk para wanita/pria yang sedang melakukan program diet. Karena minuman ini low fat, less sugar, source of fiber juga high calcium, yang dimana akan membantu memperlancar proses pencernaan dan membantu menekan nafsu makan. Kemasan pack seperti ini juga sangat praktis untuk dibawa kemana saja tanpa memakan banyak tempat dan yang paling penting heavenly blush yogurt drink mudah di dapatkan dimana saja, harga nya pun terjangkau. Jadi Kalian lebih suka Heavenly Blush rasa apa?


Kalau kalian penasaran suasasana kemeriahan dan keseruan Event UROCKS! UFM  BOW by Billy Tjong with Heavenly Blush and WRP Jakarta Fashion Week 2015 , Bisa kunjungi Event Report nya disini.

#BOWBYBILLYTJONGForHB
#BOWBYBILLYTJONGForWRP
#UROCKS!JKTFASHION



Facebook:Heavenly Blush  Energy Yogurt Bar

Twitter:@heavenlyblush

Instagram:@heavenlyblushyogurt

Website: www.heavenlyblush.com


Thank you for reading
See you on my next post
XOXO

Reiny

























1 komentar :

  1. Erna: iya betul...dan memang yoghurt rasanya enak sih apalagi kalau bervariasi seperti ini hehhe

    BalasHapus

Hallo...Thank you for visiting my Blog. Yuk tinggalin komen hore nya disini, biar kita makin akrab. Jangan pakai link hidup atau iklan ya!